Ditengah pademi Covid-19 pemerintah kembali meluncurkan program Kartu prakerja yang sudah mencapai gelombang 18. Kartu prakerja pada gelombang 18 ini mempunyai kuota sebesar 5 juta orang. Perlu diketahui kartu prakerja adalah program yang diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meningkatkan skill dan kemampuan para pencari kerja dan sebagai upaya menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang unggul.
Program ini diperuntukkan bagi mereka yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK), karyawan, buruh ataupun pegawai, yang terpenting syarat harus berusia 18 Tahun keatas. Menurut keterangan dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yaitu Airlangga Hartarto menyebutkan Kartu Prakerja Gelombang 18 direncanakan akan berjalan pada semester II tahun 2021.
Bagi mereka yang sukses mengikuti program kartu pra kerja akan diberikan pendidikan serta pelatihan secara online melalui 8 platform yang telah bermitra dengan prakerja diantaranya Tokopedia, Ruang guru, Mau belajar apa, Pintaria, Bukalapak, Sekolahmu, Pijar mahir dan kementrian ketenagakerjaan. Kemudian setelah lulus mereka akan mendapatkan sertifikat.
Selain itu, peserta yang sudah diterima akan mendapatkan insentif sebesar Rp 3.550.000 per orang. Rinciannya yaitu Rp 1 juta untuk bantuan pelatihan, Rp 600 ribu/bulan yang akan diberikan selama empat kali, pemerintah juga menambah insentif pelatihan Rp 50 ribu yang dilakukan sebanyak 3 kali. Nah bagi kamu yang ingin mendaftar kartu prakerja silahkan simak berikut ini.
Cara Mudah Daftar Kartu Prakerja Gelombang 18
1. Masuk ke situs www.prakerja.go.id kemudian klik "daftar sekarang".
Tahap awal Masukkan nama lengkap kamu, kemudian alamat email, dan kata sandi baru, cek email dari Kartu Prakerja kemudian konfirmasi akun email. Setelah email berhasil, kembali ke situs Prakerja.2. Mengisi data diri
Masuklah ke akun dengan alamat email dan juga kata sandi yang baru saja dibuat, Kemudian masukan nomor KTP kamu dan tanggal lahir, (pastikan sudah benar ya) lalu klik "Berikutnya".Setelah itu isi data diri dengan lengkap pada formulir kartu prakerja diantaranya nama lengkap, alamat email, alamat tempat rumah/tinggal, alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, kemudian foto KTP dan foto selfie dengan KTP. Kapasitas foto maksimal 2MB. lalu klik "Berikutnya".
Berikutnya masukan nomor telepon kamu maka kode OTP akan dikirimkan melalui SMS, kemudian konfirmasi.
3. Mengikuti tes
Mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar, maksimal waktu yang diberikan yaitu 25 menit. Jika perlu siapkan alat tulis dan kertas. Pastikan juga berada di tempat dengan koneksi internet yang stabil.Jika sudah selesai tes tinggal tunggu email pemberitahuan dari Kartu Prakerja. Dan setelah mendapatkan email pemberitahuan, kembali ke situs, dan klik gabung ke gelombang pendaftaran.