Viral di Sosmed, Segini Harga Tiket Masuk Wisata Kebun Bunga Matahari di Mojokerto

Baru-baru ini Mojokerto kembali digemparkan dengan munculnya objek wisata terbaru yang dijuluki sebagai wisata kebun bunga matahari, meskipun tergolong wisata dadakan namun antusias pengunjung yang datang ke wisata kebun bunga matahari ini cukup banyak.

Viral di Sosmed, Segini Harga Tiket Masuk Wisata Kebun Bunga Matahari di Mojokerto
Lokasinya sendiri berada di Desa Tempuran, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto. Sebenarnya ini bukanlah tempat wisata, menurut sang pemilik yaitu Budi, hanya mengganti tanaman yang gagal panen menjadi tanaman bunga matahari. Tanpa disadari ternyata setelah bunga matahari tersebut berumur 60 hari dan berbunga oleh orang-orang dijadikan sebagai spot foto yang instagramable sampai akhirnya viral di media sosial.

Saking viralnya tak hanya warga Mojokerto saja, akan tetapi banyak warga dari luar Mojokerto yang berbondong-bondong datang ke lokasi hanya untuk ber swa foto sembari untuk melepas penat ditengah pademi Covid yang melanda. Apalagi saat ini banyak tempat wisata yang tutup sehingga wisata kebun bunga matahari ini bisa menjadi alternatif untuk liburan.

Harga Tiket Masuk

Viral di Sosmed, Segini Harga Tiket Masuk Wisata Kebun Bunga Matahari di Mojokerto
Bagi pengunjung yang datang ke wisata kebun bunga matahari di Mojokerto ini tidak dikenakan tiket masuk, namun hanya membayar biaya parkir saja sebesar Rp 2 ribu untuk sepeda motor dan Rp 5 ribu untuk mobil. Kemudian waktu kunjungnya juga hanya di batasi dari pukul 07.00 pagi hingga 17.00 sore waktu setempat.

Lokasi

Untuk lokasinya sendiri terletak di Dusun Bekucuk Desa Tempuran Kecamatan Sooko Kabupaten Mojokerto JawaTimur. Titik poinnya yaitu di Balai Desa Tempuran lurus saja ke arah barat ke Beluk Kesamben. Jika dari Kota Mojokerto membutuhkan waktu kurang lebih 10 menitan untuk sampai ke lokasi.

Sedikit Informasi Kebun Bunga Matahari

Jika kamu ingin hasil foto yang bagus dan kece usahakan datang ketika pagi atau sore hari saja agar tidak terlalu panas. Kemudian kamu juga tidak boleh masuk ke area kebun, jadi untuk berfoto selfie cukup dari luar pagar kebun saja karena untuk menghindari kerusakan tanaman.

Viral di Sosmed, Segini Harga Tiket Masuk Wisata Kebun Bunga Matahari di Mojokerto
Di area lokasi juga banyak yang berjualan makanan ringan dan juga minuman dengan harga yang sangat terjangkau, jadi ketika kamu sampai disana tidak perlu khawatir lapar. Perlu kamu tahu wisata ini awalnya merupakan lahan pesawahan yang di tanami berbagai macam tanaman namun sering gagal panen lantaran terserang hama dan banjir.

Tak putus asa kemudian oleh pemiliknya tanah seluas 7.000 meter persegi ini di tanami benih bunga matahari yang akhirnya tumbuh subur dan menjadi viral di media sosial. Pada saat ini kebun bunga matahari milik Wahyu Harijanto dan Budi Utami warga Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto ini menjadi salah satu tempat wisata yang instagramable.

Penutup

Demikianlah sedikit informasi mengenai tempat wisata kebun bunga matahari di Mojokerto Jawa Timur. Jika kamu ingin liburan di tengah PPKM maka tempat ini bisa dijadikan sebagai pilihan rekomendasi. Terima kasih semoga informasi ini bisa bermanfaat. Jika ada kekurangan informasi bisa tulis di kolom komentar di bawah kami akan mengeditnya.
Parawisata

Hanya penulis biasa yang mencoba memberikan informasi bermanfaat untuk anda semua

Lebih baru Lebih lama